Senin, 04 November 2013

Ayo Kuliah



Cikal Bakal
Berawal dari sebuah program sosial wilayah di bidang pendidikan dalam rangka mencerdaskan anak bangsa, tercetuslah keinginan pengurus YAN BANTEN bersama YPI NURFA Cadas untuk mengarahkan kegiatan tsb menjadi sebuah program beasiswa untuk anak dari keluarga tidak mampu. Dan setelah melalui pengamatan terhadap beberapa program sejenis yang dijalankan oleh lembaga-lembaga sosial lain yang bergerak di bidang bantuan pendidikan, maka dipilihlah sebuah model yang memberikan kesempatan kepada masyarakat yang tidak mampu untuk mendapatkan bantuan (beasiswa) dari umat yang mampu dengan segala administrasinya diurus oleh sebuah tim kecil (sekarang berada di bawah Yayasan Pendidikan Islam Nurul Falah Cadas), dan program itu kami namakan program BEASISWA  yang lahir pada bulan July 2013.
            Berdasarkan sebuah keinginan agar memperoleh pendidikan tingkat lanjut, mengusahakan kemungkinan pemberian beasiswa kepada yang sungguh-sungguh tidak mampu. agar pendidikan yang lebih tinggi diharapkan membantu seseorang bisa keluar dari lingkaran kemiskinan. Sejak program ini diluncurkan, sudah memberikan beasiswa kepada 300 orang Mahasiswa. Penyantun memberikan komitmen bantuan untuk terbebas dari biaya Semester, SKS dan UAS. Sebuah kenekatan yang semakin memacu para pengurus untuk bisa berbuat lebih bagi mereka yang kekurangan untuk dapat keluar dari lingkaran kemiskinan. Ayo Kuliah lebih kompleks dalam pemberian keputusan bantuan serta besarnya jumlah bantuan. Karena memang biaya kuliah jauh lebih mahal, dan begitu banyak masyarakat kita yang kurang mampu sangat sulit untuk bisa menyekolahkan anaknya ke perguruan tinggi
Mimpi Ayo Kuliah
Kami termenung ketika Bpk. Yayan Sutiawan, SE, MM dan Bpk. Yayat Supriatna, S.Pd. MM dari Yayasan YAN Banten dalam sebuah pertemuan pengenalan program ini beberapa minggu yang lalu mengatakan : “andaikan program ini bisa dijadikan sebuah program beasiswa, maka akan lebih banyak lagi masyarakat kita yang kekurangan dapat terbantu, lebih banyak yang bisa menjadi sarjana, lebih banyak yang bisa merubah hidupnya dan hidup keluarganya….. “
lalu …. apakah kita hanya cukup bermimpi ? Dengan izin Allah SWT, kami mulai mempersiapkan untuk mewujudkan mimpi tsb.
Untuk itu kami mohon doa dan dukungan agar program ini bisa berjalan terus, tidak pernah berhenti. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar